Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengumuman CPNS BNN 2014

PENGUMUMAN

NOMOR : Peng/11/VIII/SE/KP.00.04/2014/BNN
PERUBAHAN JADWAL PENDAFTARAN
PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS)
BADAN NARKOTIKA NASIONAL (BNN)
TAHUN ANGGARAN 2014

Bersama ini diberitahukan bahwa karena ada kendala teknis pada portal nasional pendaftaran online, jadwal pendaftaran online CPNS BNN Tahun Anggaran 2014 dirubah mulai tanggal 25 Agustus s.d. 8 September 2014.

Selanjutnya berkas kelengkapan pendaftaran dikirim selambat-lambatnya tanggal 9 September 2014 stempel pos.

Jakarta. 25 Agustus 2014
Panitia Pengadaan CPNS BNN T.A. 2014
Ketua,
ttd.
Eko Riwayanto

***

PENGUMUMAN Nomor : Peng/ 10 /VIII/SE/KP.00.04/2014/BNN TENTANG PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS) BADAN NARKOTIKA NASIONAL TAHUN ANGGARAN 2014
Badan Narkotika Nasional akan membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia yang memiliki integritas dan komitmen tinggi untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil guna mengisi lowongan formasi Badan Narkotika Nasional (BNN) tahun 2014.

I. Informasi Umum
1. Pendaftaran mulai tanggal 20 Agustus s.d. 3 September 2014.
2. Pelaksanaan pendaftaran menggunakan sistem online pada website http://panselnas.menpan.go.id dan http://sscn.bkn.go.id.
3. Setiap pelamar dapat mendaftar dengan pilihan tiga formasi jabatan sesuai dengan kualifikasi pendidikan.

II. Persyaratan Umum
1. Warga Negara Indonesia;
2. Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum yang tetap;
3. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS/Anggota TNI/Polri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
4. Tidak berkedudukan sebagai CPNS atau PNS.
5. Sehat jasmani, rohani, dan tidak terlibat permasalahan Narkoba;

III. Persyaratan Khusus
1. Berusia 18 (delapan belas) tahun dan maksimal 35 (tiga puluh lima) tahun pada tanggal 1 Desember 2014;
2. Lulusan Perguruan Tinggi Negeri, atau Perguruan Tinggi Swasta, yang program studinya terakreditasi.
3. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) :
a. Pendidikan D-3 dengan IPK minimal 2,50.
b. Pendidikan S-1 dengan IPK minimal 2,75
4. Melakukan Pendaftaran secara online.

IV. Rincian Kebutuhan Formasi
Rincian bisa dilihat di sini https://panselnas.menpan.go.id/index...otika-nasional

V. Tata Cara Pendaftaran
1. Pelamar wajib memiliki alamat email yang aktif untuk mengikuti proses pengadaan CPNS BNN;
2. Pelamar harus melakukan pendaftaran secara online di alamat http://panselnas.menpan.go.id dan http://sscn.bkn.go.id mengikuti tata cara pendaftaran di portal pendaftaran;
3. Pada saat pendaftaran secara online, pelamar harus membaca dengan cermat petunjuk pendaftaran online dengan menyiapkan berkas sebagai berikut:
a. KTP/Passport;
b. Ijazah yang digunakan sebagai dasar pelamaran;
c. Transkrip Nilai yang digunakan sebagai dasar pelamaran;
d. Status akreditasi program studi pada kualifikasi pendidikan yang dilamar.
4. Pelamar yang telah melakukan pendaftaran secara online agar mengunduh (download) dan mencetak kartu/tanda bukti pendaftaran CPNS BNN Tahun 2014.
5. Berkas lamaran terdiri dari :
a. Print out asli Tanda Bukti Pendaftaran;
b. Pas foto ukuran 4 x 6 sebanyak 3 lembar (menghadap ke depan dan kertas foto mengkilat/ bukan dop);
c. Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku;
d. Foto copy ijazah dan transkrip nilai sesuai jenjang pendidikan yang dilamar dengan ketentuan:
1) Disahkan (dilegalisir) oleh pejabat yang berwenang, yaitu:
a) Untuk tingkat pendidikan Diploma (D-3):
(1) Lulusan Universitas/Institut disahkan oleh Dekan/Pembantu Dekan I.
(2) Lulusan Akademik/Politeknik disahkan oleh Direktur/Pudir Bidang Akademik.
(3) Lulusan Sekolah/Akademi/Perguruan Tinggi Kedinasan disahkan oleh Kepala Sekolah/Ketua/Direktur Akademik atau Perguruan Tinggi (PT) yang bersangkutan, Kapusdiklat/Kabid yang berkompeten.
b) Untuk tingkat pendidikan Sarjana (S-1):
(1) Untuk tingkat pendidikan S-1 lulusan Universitas/Institut disahkan oleh Dekan/Pembantu Dekan I.
(2) Untuk tingkat pendidikan S-1 lulusan Sekolah Tinggi disahkan oleh Ketua/Pembantu Ketua I.
2) Bila dalam ijazah tidak dicantumkan akreditasi program studi, agar melampirkan surat ketetapan akreditasi program dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
3) Untuk pelamar lulusan luar negeri diwajibkan melampirkan Surat Keterangan Penyetaraan Ijazah dari Dikti Kemendikbud.
6. Berkas lamaran disusun sesuai urutan di atas kemudian dimasukkan dalam Stop Map, dengan ketentuan warna pembeda:
a. Warna merah untuk pelamar D-3;
b. Warna biru untuk pelamar S-1.
7. Selanjutnya stopmap dimasukkan ke dalam amplop coklat tertutup, pada kanan atas dicantumkan:
a. nomor registrasi
b. nama
c. kualifikasi pendidikan
d. jabatan dan rencana penempatan
- Pilihan Pertama
- Pilihan Kedua
- Pilihan Ketiga
Contoh penulisan pada stopmap
No. Registrasi : 1413213297
Nama : HENI SRI WAHYUNI
Kualifikasi Pendidikan : S-1 Psikologi
Jabatan dan Rencana penempatan :
- Pilihan Pertama : Penyuluh Narkoba BNN Provinsi Banten
- Pilihan Kedua : Auditor Pertama Inspektorat Utama BNN
- Pilihan Ketiga : Psikolog Klinis Pertama Loka Rehabilitasi Batam
8. Berkas Kelengkapan dikirim melalui surat tercatat /kilat khusus berstempel pos kepada :
Panitia Pengadaan CPNS BNN Tahun 2014 Gedung BNN Jl. MT. Haryono No. 11 Cawang Jakarta Timur Kode Pos 13630
selambat-lambatnya berkas dikirim pada tanggal 4 September 2014 cap pos.
9. Berkas lamaran yang sudah dikirim sebelum dibukanya pendaftaran secara resmi, maka dianggap tidak berlaku (harus dikirim ulang).
10. Panitia tidak menerima berkas secara langsung.

VI. Seleksi dan Pelaksanaan Tes
1. Seleksi
Tahap seleksi CPNS BNN Tahun 2014 terdiri atas 2 tahap dengan sistem gugur yang meliputi :
a. Seleksi administrasi
b. Tes Kompetensi Dasar (TKD)
2. Kartu Tanda Peserta Tes
Bagi pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi akan dikirimkan Kartu Tanda Peserta Tes ke alamat email masing-masing pelamar. Kartu Tanda Peserta Tes dicetak oleh pelamar dan ditempel pas foto ukuran 4 X 6 untuk selanjutnya dibawa pada saat Tes.
3. Tempat dan Pelaksaaan Tes
a. Tes dilaksanakan bertempat di BKN Pusat dan 11 (sebelas) Kantor Regional BKN berdasarkan Lokasi Penempatan yang dilamar (terlampir);
b. Kuota kelulusan seleksi administrasi yang akan mengikuti Tes Kompetensi Dasar (TKD) dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) adalah sesuai dengan formasi yang dibutuhkan dengan memperhatikan Lokasi Penempatan yang dilamar, Jabatan yang dilamar, kualifikasi Pendidikan, pemeringkatan Indek Prestasi Komulatif (IPK) dan ketersediaan sarana seleksi (terlampir);
c. Waktu dan tempat tes bagi peserta yang lulus seleksi administrasi untuk mengikuti Tes Kompetensi Dasar akan diumumkan kemudian melalui website http://www.bnn.goid

VII. Pengumuman Hasil Seleksi
Pengumuman hasil seleksi pada tiap tahapan akan diumumkan melalui website http://www.bnn.goid

VIII. Lain-lain
1. Panitia pengadaan berhak menyatakan seseorang calon tidak diterima/dibatalkan/digugurkan menjadi CPNS walaupun telah lulus Tes, apabila di kemudian hari diketahui bahwa terdapat persyaratan yang ternyata tidak benar/tidak sah.
2. Berkas pelamar yang masuk ke Panitia menjadi arsip Badan Narkotika Nasional dan tidak dapat diminta kembali oleh pelamar.
3. Seluruh tahapan seleksi CPNS BNN TIDAK DIKENAKAN BIAYA ATAU PUNGUTAN DALAM BENTUK APAPUN.
4. BNN TIDAK BERTANGGUNG JAWAB atas segala pungutan atau tawaran berupa apapun oleh oknum-oknum yang mengatasnamakan BNN atau Panitia.

IX. PENUTUP
Demikian pengumuman ini disampaikan untuk diketahui pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Badan Narkotika Nasional.
Jakarta, 18 Agustus 2014 Panitia Penerimaan CPNS BNN T.A. 2014

Ketua ttd.
Eko Riwayanto 
 
* Pengumuman di atas merupakan revisi atas pengumuman pertama tanggal 25 Juli 2014

6 comments for "Pengumuman CPNS BNN 2014"

  1. Bagi para pelamar cpns silakan yang berminat dapat ikut simukasi cpns dengan CAT BKN gratis pandaftaran dan info di www.bkn-yogya.net

    ReplyDelete
  2. yang daftar BNN share formasi jabatan dan penempatan yuk!!! aq daftar BNN formasi d3 manajemen Informatika Penempatan BNN Kota Singkawang

    ReplyDelete
  3. pengumuman seleksi administrasi cpns bnn kapan ya ??
    itu bisa di lihat dmna ??

    tolong dong infonya, terima kasih,..

    ReplyDelete
  4. siang..mohon info, kapan ya pemgumuman seleksi adminitrasi cpns bnn?
    mohon info...
    terima kasih

    ReplyDelete
  5. tolong info seleksi administrasi BNN

    ReplyDelete
  6. Program ini cocok bagi anda yang ingin lulus CPNS tahun 2014 ini, KLIK DISINI

    ReplyDelete